- Bahasa Indonesia
- English
You are here
Belajar Pendidikan Kewarganegaraan dari Belanda, Departemen PKnH Melaksanakan Kuliah Umum Bersama Prof. Wiel Veugelers dari Belanda
Primary tabs
Departemen Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sukses menyelenggarakan Kuliah Umum dan peluncuran buku. Acara tersebut berlangsung selama tiga hari, dari 2 hingga 4 Oktober 2023, di Gedung ISDB FISHIPOL UNY. Kegiatan ini dihadiri oleh segenap dosen beserta mahasiswa sejumlah 150 peserta. Pemateri utama dari forum akademik ini adalah Profesor Wiel Veugelers, seorang guru besar dari University of Humanistic Studies in Utrecht, Belanda. Beliau membawa wawasan mendalam mengenai Pendidikan Kewarganegaraan dan membuka cakrawala berpikir bagi peserta kuliah umum. Linda Dalimin (mahasiswa S2 PPKn UNY) berkesempatan untuk memandu jalannya kuliah umum sekaligus menjadi penerjemah antara pemateri dengan peserta.
“Terima kasih atas kehadiran Profesor Wiel Veugelers yang memberikan wawasan dan pemahaman mendalam mengenai Pendidikan Kewarganegaraan”, ujar Prof. Dr. Sunarso, M.Si dalam sambutannya. Beliau juga berharap acara serupa dapat terus diadakan untuk memperkaya pengetahuan dan meningkatkan pemahaman akan peran Pendidikan Kewarganegaraan dalam pembentukan karakter bangsa. Atmosfer selama kegiatan sangat aktif dan penuh semangat. Peserta tampak antusias mengikuti kuliah umum dan berpartisipasi dalam diskusi. Pertukaran gagasan dan pandangan mengenai Pendidikan Kewarganegaraan membuat suasana menjadi semakin hidup.
Salah satu momen penting dalam acara ini adalah peluncuran buku "Teori dan Praktik Pendidikan Kewarganegaraan" yang ditulis oleh Prof. Wiel Veugelers dan Dr. Samsuri, S.Pd., M.Ag dari Universitas Negeri Yogyakarta. Launching buku ini menjadi puncak acara yang disambut antusias oleh peserta karena penulis memberikan buku gratis bagi dua peserta yang mengajukan pertanyaan terbaik.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Departemen Pendidikan Kewarganegaraan dan Hukum (PKnH) UNY dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan pemahaman terhadap nilai-nilai kewarganegaraan di tengah-tengah masyarakat akademisnya. Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk berkontribusi dalam mengembangkan Pendidikan Kewarganegaraan di Indonesia.
PERPUSTAKAAN
Copyright © 2024,